1 Februari 2023

Tips Penting! 5 Cara Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan

Gulman Azkiya
Author
Tips Penting! 5 Cara Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan

Kita semua sudah tahu, ketika performa karyawan menurun, maka ada sesuatu yang tidak beres. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya motivasi. Namun, ini tidak selalu disebabkan oleh karyawan. Karena manajerial ataupun perusahaan sebenarnya memiliki pengaruh akan hal ini. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Berikut adalah cara meningkatkan motivasi karyawan di tempat kerja.

1. Menciptakan Lingkungan Kerja yang Nyaman

Lingkungan kerja memiliki dampak yang besar dari performa pada karyawan. Ketika bekerja di lingkungan yang buruk bahkan menekan, akan berdampak pada ketidaknyamanan mereka untuk melakukan aktivitas. Pada dasarnya tidak ada karyawan yang ingin berlama-lama berada di lingkungan kerja yang seperti itu. Ini tentunya dapat mempengaruhi tingkat motivasi dan semangat mereka bekerja. Beberapa cara berikut mungkin bisa Anda terapkan untuk menciptakan lingkungan kerja yang nyaman:

  • Terapkan mekanisme komunikasi yang sehat
  • Perhatikan kesehatan mental karyawan Anda
  • Cegah munculnya budaya kerja yang toxic (persaingan yang tidak sehat, normalisasi pelecehan, dan lain-lain)

Namun di samping itu, lingkungan kerja yang nyaman juga bisa dioptimalkan dengan memberikan beberapa fasilitas yang dapat menunjang kinerja mereka. Mulai dari tempat duduk yang nyaman, pencahayaan yang pas, adanya ruang istirahat, suhu ruangan yang sesuai dan mungkin beberapa fasilitas tambahan lainnya. 

Baca juga: Memahami Pentingnya Kesehatan Mental di Tempat Kerja

2. Menetapkan Target yang Jelas 

Bukan hanya Anda yang akan kebingungan ketika melakukan sesuatu tanpa adanya tujuan yang jelas, karyawan pun demikian. Ketika seorang pemimpin tidak mampu memberi gambaran tentang apa yang harus mereka capai, maka memunculkan motivasi kerja yang kosong. Adapun maksudnya, karyawan merasa mereka bekerja sekedar untuk menyelesaikan tugas. Mungkin mereka mengetahui apa yang ingin dicapai oleh perusahaan, tetapi dalam ruang lingkup yang lebih kecil, mereka tidak memiliki keterikatan atas pekerjaan mereka. 

Padahal adanya tujuan berupa target yang lebih kecil adalah kunci motivasi. Ini karena mereka mengetahui target yang ingin dicapai dan tentunya memiliki hasil yang jelas. Ketika karyawan berhasil mencapai target-target tersebut, akan menumbuhkan perasaan puas. Perasaan puas ini lah yang bisa meningkatkan motivasi mereka untuk menyelesaikan tujuan berikutnya. 

Selain itu, ini juga bisa membuat pekerjaan yang mereka lakukan terasa lebih bermakna. Mereka akan lebih menghargai kinerja yang mereka lakukan. Dikutip dari Forbes, berikut adalah beberapa cara untuk membuat karyawan lebih memaknai pekerjaan mereka:

  • Menetapkan apa yang diharapkan dari mereka
  • Bantu mereka memvisualisasikan seperti apa kesuksesan dalam peran mereka
  • Jelaskan bagaimana kontribusi mereka membuat perbedaan bagi bisnis

3. Beri Mereka Ruang untuk Menjadi Lebih Mandiri

Inti dari hal ini yaitu memberi kepercayaan. Cobalah untuk tidak terlalu mengontrol apa yang mereka lakukan. Sesekali beri mereka wewenang untuk memimpin proyek kecil. Biarkan mereka bekerja dengan ide dan solusi mereka sendiri. Peran Anda hanya sekedar memberi bimbingan dan arahan. 

Dengan memberikan ruang untuk mandiri, dapat membuat karyawan lebih terikat dengan tanggung jawab mereka. Ketika mencapai keberhasilan, bukan hanya kepuasan yang didapatkan, melainkan adanya rasa dihargai karena mereka bisa menggunakan kemampuan mereka sepenuhnya. 

Di sisi lain, ketika mereka gagal, akan menumbuhkan kedewasaan untuk bisa menjadi lebih baik lagi. Namun, hal ini hanya bisa diwujudkan dengan membuat ruang yang aman, di mana kegagalan dibingkai sebagai kesempatan belajar. 

4. Beri Dukungan dan Rangkul Ketika Terjadi Kegagalan

Sejalan dengan upaya menciptakan ruang aman, cobalah untuk tetap memberikan dukungan ketika mereka gagal. Alih-alih marah, ada baiknya Anda mengajak untuk menganalisis kinerja yang telah mereka lakukan. Diskusikan bersama apa yang terjadi dan bedah hal yang bisa diambil dari kegagalan tersebut. 

Selain itu, rangkullah mereka dalam menentukan langkah selanjutnya misalnya dengan membuat rencana yang terperinci jika masalah serupa muncul di masa mendatang. Namun, ini bukan berarti Anda harus terlibat secara keseluruhan. Karena akan membawa dampak yang buruk jika Anda terlalu fokus pada aktivitas micromanagement. 

5. Berikan Penghargaan dan Rayakan Keberhasilan

Sebagai upaya untuk meningkatkan motivasi karyawan, Anda juga bisa memberikan penghargaan dengan sesekali merayakan ketika mereka mencapai keberhasilan. Umumnya ini memunculkan rasa kepercayaan dan  merasa mereka mendapatkan support.  Beberapa cara seperti, mengucapkan terima kasih, memberikan hari libur tambahan, dan mengajak outing bisa Anda coba untuk menunjukkan penghargaan Anda. 

Di sisi lain, coba hindari untuk selalu terfokus pada satu karyawan yang berprestasi. Ada baiknya untuk melibatkan semua anggota tim untuk menumbuhkan rasa kebersamaan, sehingga dapat mencegah timbulnya kecemburuan yang tidak perlu.

Namun, Anda harus bisa juga memastikan karyawan memahami cara mendapatkan penghargaan. Adapun dengan memberikan pemahaman mengenai apa yang diharapkan dari mereka. Ini tidak hanya membuat karyawan mengetahui standar kerja, tetapi juga membuat mereka merasa ada imbalan dari keberhasilan yang dicapai.

 

Itulah rekomendasi cara meningkatkan motivasi kerja karyawan. Semoga sesuai dengan budaya kerja perusahaan Anda, sehingga bisa dicoba untuk diterapkan. 

 

Referensi

Cross, Amanda. (2023). 20+ Strategies to Increase Employee Motivation. https://nectarhr.com/blog/how-to-increase-employee-motivation#toc-24  (Diakses 4 Januari 2023)

Skilbeck, Rebecca. (2019). Six Strategies To Maintain Employee Motivation. https://www.forbes.com/sites/rebeccaskilbeck/2019/02/12/six-strategies-to-maintain-employee-motivation/?sh=cfb6c1d35892 (Diakses 4 Januari 2023)

Gambar

Piacquadio, Andrea. (2020). Man in Black Suit Sitting on Chair Beside Buildings. https://www.pexels.com/photo/man-in-black-suit-sitting-on-chair-beside-buildings-3778966/ (Diakses 4 Januari 2023)

Bagikan artikel ini:
FacebookTwitterEmail